Senin, 09 September 2019

Kesulitan dalam kehidupan

Pernahkah kalian tidak mempunyai kisah dalam saat merantau??

Aku merantau sejak lulus SMA ke tangerang bersama saudara tapi belum bisa dianggap saudara tapi di tangerang ada juga kakak sepupu aku yang disini tapi jarak kami sungguh jauh. Disini aku sendiri, pertama kali tanpa keluarga , teman, dan orang yang aku kenal sebelumnya. Dan disinilah aku mendapat sekali pelajaran hidup yang indah dan sakit secara bersamaan. 

Rabu, 21 November 2018

DIA YANG SAMA SEPERTIKU (~BEGIN~)

    Aku sudah bekerja selama hampir 5 tahun disini, sudah banyak yang aku alami. Dalam bekerja, aku berusaha untuk bertanggung jawab apa yang telah diberikan kepadaku. Karena tanggung jawab harus selalu menjadi prinsip dalam diriku. Sebelum aku mencapai di titik hari ini, harus banyak tangisan, kesabaran, dan pikiran yang negatif. Untuk itu harus selalu berusaha, berpikir positif dan tidak peduli dengan apa yang di sekitar.
    Empat tahun lalu, aku pindah kerja ke Tangerang yang sebelumnya bekerja di Semarang sebagai penjaga konter dan fotokopi. Banyak pengalaman yang aku dapat selama bekerja di Semarang walau disana ada pahitnya juga. Yang terpenting adalah pengalaman dan hikmah yang didapat. Aku bekerja di Semarang selama 2 bulan. Aku pindah ke Tangerang 2 hari sebelum aku memasuki umurku yang ke 18 tahun. Aku tidak langsung kuliah dan tidak juga bekerja setelah lulus SMA. Setelah lulus, aku hanya bantu-bantu ibu dirumah sampai habis lebaran karena waktu itu aku lulus mendekati lebaran jadi aku tidak di bolehkan untuk bekerja terlebih dahulu dan aku juga tidak boleh kuliah karena masalah ekonomi. Tapi itu semua tidak membuatku bersedih atau juga gembira. Yang terpenting nikmati terlebih dahulu.

Jumat, 28 Juli 2017

Puisi_Maafkan

kau datang saat aku tak ingin merasakan
rasa cinta dan sayang
aku ingin memulihkan diri dari sakit hati
yang aku buat karena  rasa yang datang

maaf aku tak bermaksud membuatmu merasa aku memberikan sebuah harapan
harapan palsu yang tak mungkin aku  lakukan
maafkan aku telah membuatmu menjadi nyaman
aku tak bermaksud

aku diam dalam kehidupan
aku tak peduli dengan kata-kata orang
yang aku pedulikan adalah diriku sendiri
aku tak mau tahu tentang semua

hal yang indah yang ingin aku dapatkan
bukan kepalsuan yang ingin aku dapatkan
harapan itu ada
nyata itu kehidupan


Kamis, 20 Juli 2017

Puisi-Hilang

Sahabat....

Ku merindukanmu
Senang tawa bersamamu
Ku mengingatmu
Saat engkau disisi ini

Saat bersama ku tersenyum padamu
Indah kelam tiada henti
Saat berbaring ku temukan semua
Arti semua kehadiran ini

Selasa, 18 Juli 2017

Mulutmu

Mulutmu
Ucapanmu
Kata-Katamu
Perilakumu

bagaikan api yang tak pernah padam
membakar luka yang menjadi luka
katamu sadis seperti pisau belati
ungkapanmu sungguh tak berarti dan beralasan

kau sebut itu fakta
kau sebut itu benar
kau sebut itu nyata
kau sebut itu kesalahan

dalam senyum aku berkata
dalam diam aku melihat
dalam renungan aku pikirkan
hanya senyum aku keluarkan




Senin, 17 Juli 2017

Inginkan Hati

Dalam rindu hati berkata
akankah gerangan menemukan pangeran
pangeran sholeh menjadi pasangan
dalam rindu hati berkata

Engkau kurindukan bagaikan angin
datang menyejukan
hilang yang penuh arti
dalam hati yang bersemi dan berseri

Diri ini menjadi sunyi saat hati tanpa isi
mengisi untuk dirimu wahai pangeran sholeh
aku menunggu sampai mata menutup hati
menunggu engkau datang disisi ini

ohh Tuhanku...
berikan aku petunjuk diri
untuk menahan hati dan rasa sepi
tanpa api yang membara
untuk gejolak yang melanda

Kehadiranmu


wahai sahabat....
ku tulis namamu dalam hati
perjalanan hari yang tanpa henti
kau datang disaat hati tersakiti
ku terima kehadiran yang berarti

Dalam sepi yang tiada berarti
ku sembunyikan lara yang di hati
dalam senyum ku tersembunyi
kau datang penuh arti

wahai sahabat ....
senyum tawaku aku tutupi
untuk setiap lara yang aku alami
seperti ini dalam diri
tanpa arti yang berarti

candamu luluhkan hati
senyummu bagaikan embun di padi hari
kata hati mulai menulis
engkau datang pada saat yang berarti




Kesulitan dalam kehidupan

Pernahkah kalian tidak mempunyai kisah dalam saat merantau?? Aku merantau sejak lulus SMA ke tangerang bersama saudara tapi belum bisa di...